KATA PENGANTAR
Segala puji dan syukur senantiasa kami panjatkan ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa atas rahmat, karunia, dan petunjuk-Nya, sehingga kami dapat menyelesaikan laporan kegiatan Pimpinan Pusat FSP RTMM-SPSI untuk periode Januari sampai dengan Desember 2022. Pada kesempatan ini kami atas nama Pimpinan Pusat FSP RTMM-SPSI ingin mengucapkan terima kasih kepada berbagai pihak yang telah membantu dalam menjalankan fungsi dan tanggung jawab dalam rangka upaya melindungi, membela, dan meningkatkan kesejahteraan anggota/pekerja beserta keluarganya, serta ikut berkontribusi melalui komitmen, konsistensi, dan impelementatif terhadap Keputusan RAPIMNAS I FSP RTMM-SPSI Tahun 2022, antara lain kepada:
- Segenap Pengurus Harian, Majelis Pertimbangan Organisasi, dan Ketua Lembaga PP FSP RTMM-SPSI yang telah mendukung dan membantu berupaya merealisasikan amanat MUNAS VI FSP RTMM-SPSI Tahun 2020 dengan BAIK melalui Keputusan RAPIMNAS I FSP RTMM-SPSI TAHUN 2022.
- Seluruh unsur Pimpinan Daerah FSP RTMM-SPSI, unsur Pimpinan Cabang FSP RTMM-SPSI, dan unsur Pimpinan Unit Kerja SP RTMM di seluruh Indonesia atas perhatian, dukungan, kontribusi, dan kerjasamanya dalam ikut serta berupaya merealisasikan amanat MUNAS VI FSP RTMM-SPSI Tahun 2020 dengan baik melalui Keputusan RAPIMNAS I FSP RTMM-SPSI Tahun 2022.
- Seluruh mitra kerja SP RTMM – FSP RTMM-SPSI terkait atas dukungan dan kerjasamanya selama ini.
Pimpinan Pusat FS RTMM-SPSI menyadari dengan sepenuhnya bahwa upaya melindungi, membela, dan meningkatkan kesejahteraan anggota/pekerja beserta keluarganya selama ini masih jauh dari kata sempurna walaupun sudah diupayakan semaksimal mungkin dan sebaik-baiknya dengan segala sumberdaya dan kemampuan yang dimiliki, untuk itu kami sangat terbuka terhadap segala masukan dan saran yang bersifat membangun dan berguna dalam forum Rapat Kerja Nasional (RAKERNAS) yang merupakan rapat yang diadakan pada awal atau pertengahan periode kepengurusan guna menyusun dan mengevaluasi program kerja hasil Musyawarah Nasional, serta dalam forum Rapat Pimpinan Nasional (RAPIMNAS) yang diselenggarakan sekurang-kurangnya sekali guna pengambilan keputusan tertinggi di bawah Musyawarah Nasional.
Akhir kata Pimpinan Pusat FSP RTMM-SPSI berharap semoga laporan kegiatan kami ini dapat memberikan informasi yang selengkap-lengkapnya dan dapat dipertanggungjawabkan demi eksistensi organisasi yang kita cintai ini. Sekiranya Tuhan Yang Maha Esa yang mampu membalas segala amal kebaikan serta melimpahkan segala rahmat-Nya kepada kita semua, aamiin.
Yogyakarta, 20 Februari 2023